PGRI Mendukung Mendikbud Nadiem Makarim untuk Memajukan Dunia Pendidikan

Ketua Umum PB PGRI, Prof.Dr. Unifah Rosyidi, M.Pd., menyerukan semua unsur PGRI di pusat maupun di daerah untuk mendukung terpilihnya Nadiem Makarim sebagai Mendikbud RI di kabinet Kerja II periode 2019-2024.

Sebagai mitra strategis pemerintah, PGRI siap membantu kerja mendikbud baru dan jajarannya dalam tata kelola guru sehingga pendidikan semakin berkualitas, SDM unggul, Indonesia Maju.

Kami berharap Mendikbud yang baru dapat melakukan inovasi dan terobosan baru, dan yang terpenting, lebih meningkatkan perhatian terhadap tata kelola guru sehingga guru semakin berkualitas, sejahtera, dan bermartabat.

PGRI juga mengucapkan terima kasih kepada Mendikbud sebelumnya, Prof.Dr.Muhadjir Effendy, yang selalu mendengarkan aspirasi para guru dan banyak memberikan perhatian dalam penyelesaian permasalahan tata kelola guru.
(CNO)

Suara guru, 23 Oktober 2019

You might like

Kami Hadir karena Cinta di Sumatera Barat

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) kembali menegaskan komitmennya dalam solidaritas kemanusiaan melalui kehadiran langsung di wilayah terdampak bencana ekologis di Provinsi Sumatera Barat. Rombongan Pengurus Besar (PB) PGRI dipimpin langsung

Read More »

Trending

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) kembali menegaskan komitmennya dalam solidaritas kemanusiaan melalui kehadiran langsung di

SuaraGuru – Jakarta. Membangun sinergitas lintas sektoral, PGRI menandatangani perjanjian kerja sama dengan BULOG. Penandatanganan

Suara Guru—Jakarta. Peran pemerintah daerah penting dalam memajukan pendidikan. Guru non-PNS di NTB misalnya berhasil